Rabu, 25 Januari 2017

Rencana Bisnis: Cafe Cogito Burger











































BISNIS CAFE : COGITO BURGER
 
A.        LATAR BELAKANG
Seiring perkembangan zaman, lulusan sarjana di Indonesia semakin meningkat. Ratusan ribu mahasiswa dinyatakan lulus sarjana setiap tahunnya dan berbondong-bondong mencari pekerjaan ke berbagai perusahaan. Banyaknya lulusan sarjana tidak diimbangi dengan jumlah lapangan pekerjaannya. Minimnya lapangan pekerjaan di Indonesia membuat banyaknya lulusan sarjana menjadi pengangguran. Berdasarkan permasalahan inilah saya ingin menciptakan lapangan pekerjaan baru untuk mengurangi angka pengangguran di Indonesia berupa Cafe yang menyediakan makanan unik dan lezat bernama “Cogito Burger”.
Di era modern ini banyak kalangan pelajar maupun pekerja senang berkunjung ke tempat makan yang asik, fasilitas baik dan menyediakan makanan unik hanya untuk sekedar berkumpul dan makan bersama dengan teman-teman. Fasilitas yang memadai tidak cukup untuk menarik pengunjung singgah di Cafe. Oleh sebab itu, Cogito Burger menyediakan makanan burger yang berbeda dari burger-burger lain yang dijual di pasaran. Burger yang biasa dijual di pasaran adalah roti berbentuk bundar yang diiris dua dan ditengahnya diisi patty yang biasanya diambil dari daging dan sayuran. Berbeda dengan burger di pasaran, Cafe Cogito Burger menyediakan burger dengan mie Indomie Goreng sebagai pengganti roti untuk menutup isi berupa patty (daging dan sayuran). Pasti sudah terbayang bagaimana lezatnya campuran daging dan sayuran ditutupi oleh mie indomie goreng yang sudah melekat di lidah masyarakat Indonesia.
Harapan dari pendirian usaha ini adalah minimal saya bisa mengurangi sedikit angka pengangguran dengan membuka lapangan pekerjaan baru di Indonesia dan menjadikan bisnis ini sebagai mata pencaharian utama saya yang akan memuaskan lidah para pecinta kuliner.